Senin, 15 Juli 2013

Penerapan e-ticketing KRL JABODETABEK

Diposting oleh imalaniza deimisj di 18.06
Juli 2013 penerapan E-ticketing pada KRL jabodetabek di berlakukan hingga sekarang. Penerapan E-Ticketing satu kali perjalanan/single trip  diberlakukan di seluruh lintas Jabodetabek, yang selanjutnya akan diikuti dengan pemberlakuan tiket isi ulang dengan sistem potong saldo untuk setiap perjalanan yang dilakukan atau disebut dengan tiket Multri Trip. penerapan E-ticketing tersebut bersamaan dengan diberlakukan tarif progresif.


Guna menunjang penerapan E-Ticketing secara menyeluruh, PT KAI (Persero) dan PT KAI Commuter Jabodetabek (PT KCJ) melakukan pemasangan  323 perangkat gate elektronik untuk pintu masuk dan pintu keluar serta pemasangan 462 perangkat otomatisasi sistem pada loket yang terdapat di 63 stasiun Jabodetabek. Jumlah tersebut akan terus bertambah sesuai dengan kebutuhan (www.krl.co.id 15 juli) 
sistem tersebut memberikan kemajuan yang sangat terhadap sistem transportasi umum. ini merupakan kabar baik, kita lihat ke negara tetangga Singapura yang terlebih dahulu menggunakan sistem tersebut, dan akhirnya negara kita pun bisa maju dengan menggunakan sistem e-ticketing tersebut. mempermudah penumpang agar paham itu antri dan mempermudahkan perusahaan juga. semoga sistem ini akan terus berjalan lancar dan akan lebih baik lagi dari sekarang. 


untuk penumpang, diharapkan tidak menyalah gunakan sistem tersebut, karena terdengar bahwa PT. KAI kehilangan 700 kartu single tripnya yang mengakibatkan PT.KAI rugi 3 milyar  (megapolitan.kompas.com 15 juli). ini terjadi akibat ulah penumpang nakal yang hanya ingin mengkoleksi kartu single trip KRL. sangat disayangkan kelakuan penumpang seperti ini, kenapa demikian, karena uang yang masuk saat pembelian tiket sia-sia saja. Yang harusnya di gunakan untuk pembangunan fasilitas yang lebih baik. akan tetapi digunakan untuk pembuatan kartu kembali yang dimana sebelumnya kartu single trip sudah di buat.
dimohon kepada para pengguna KRL untuk lebih bertindak yang lebih manusiawi, pengumpulan kartu sebanyak banyak nya hanya kepuasan diri sendiri tanpa ada rasa manusiawi yang memikirkan yang lain.  


1 komentar:

Anonim mengatakan...

semoga saja e-ticketing KRL ini tetap bisa bertahan lama

Posting Komentar

 

MAL'S Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review