Senin, 08 November 2010

softskil tema ke 2 -> penduduk, masyarakat, dan kebudayaan

Diposting oleh imalaniza deimisj di 21.51

Topik yang akan kita bahas saat ini adalah tentang PENDUDUK, MASYARAKAT, dan KEBUDAYAAN Ada yang tau apa yang di maksud dengan istilah-istilah itu ?. sedikit akan saya bahas apa itu yang di maksud dengan penduduk, masyarakat, dan kebudayaan. Penduduk itu adalah orang yang tinggal di suatu daerah, atau bisa di bilang sekumpulan manusia yang menetap di wilayah geografis tertentu. Masyarakat itu sendiri merupakan kumpulan manusia yang relatif mandiri, tinggal di suatu wilayah tertentu, mempunyai kebudayaan , kebiasaan ataupun apapun yang berbeda. Masyarakat penuh dengan keragaman. Sedangkan Kebudayaan itu sendiri adalah suatu hal yang ada kaitannya dengan akal pikir manusia yang juga berhubungan dengan masyarakat. 

Perkembangan pertumbuhan penduduk di dunia sangatlah pekat ataupun banyak. Bisa diliha dari perkembangan di negari kita sendiri yaitu INDONESIA. Penduduk Dunia adalah jumlah penduduk pada suatu negara selalu mengalami perubahan yang disebabkan oleh:  

1.      faktor kelahiran (natalitas),  
2.   kematian (mortalitas),

Adapun cara ( rumus) untuk menghitung tingkat kematian. Rumus tingkat kematian di bagi 2, yaitu

 a)      rumus tingkat kematian kasar 
 
CDR =  D/P x K

Keterangan ::                                                    
CDR =Crude Death Rate ( Angka Kematian Kasar)
D = Jumlah kematian (death) pada tahun tertentu
P  = Jumlah Penduduk pada pertengahan tahun tertentu 
K = Bilangan konstan  1000

Catatan1: P idealnya adalah "jumlah penduduk pertengahan tahun tertentu" tetapi yang umumnya tersedia adalah "jumlah penduduk pada satu tahun tertentu" maka jumlah dapat dipakai sebagai pembagi. Kalau ada jumlah penduduk dari 2 data dengan tahun berurutan, maka rata-rata kedua data tersebut dapat dianggap sebagai penduduk tengah tahun.  
           
Catatan2: dari Susenas 2003 tercatat sebanyak 767.740 kematian, sedangkan jumlah penduduk pada tahun tersebut diperkirakan sebesar 214.37.096 jiwa. Sehingga Angka Kelahiran Kasar yang terhitung adalah sebesar 3,58. Artinya, pada tahun 2003 terdapat 3 atau 4 kematian untuk tiap 1000 penduduk. 

b)     Rumus tingkat kematian khusus/spesifik
a)      misal menurut umur
·         (total kematian anak < 10 th dalam 1 th / jumlah populasi < 10 th pada pertengahan tahun) x 1000 Case Fatality rates (CFR) 
  
            3. migrasi (perpindahan) atau perpindahan penduduk
              migrasi (perpindahan) adalah Migrasi penduduk adalah perpindahan penduduk dari tempat yang satu ke tempat yang lain. Dalam mobilitas penduduk terdapat migrasi internasional yang merupakan perpindahan penduduk yang melewati batas suatu negara ke negara lain dan juga migrasi internal yang merupakan perpindahan penduduk yang berkutat pada sekitar wilayah satu negara saja.
Adapun macam-macam migrasi :
  • ·         migrasi internasional yaitu suatu perpindahan penduduk yang melalui suatu batas negara.
  • ·         Migrasi intern yaitu perpindahan penduduk yang terjadi di dalam suatu negara.
Terjadinya suatu hal semuannya membutuhkan proses tidak lain halnya dengan migrasi, migrasi pun memilik suatu proses. Proses migrasi sering terjadi di indonesia. Sebagaimana halnya kita tahu banyak penduduk yang berpindah dari tempat/ kota ke kota lain. Sama halnya dengan contoh beberapa penduduk yang pergi ke ibu kota jakarta.

Suatu proses memiliki akibat juga. Akibat dari migrasi penduduk adalah menjadikan suatu tempat atau daerah yang di tuju oleh penduduk menjadi padat.
  • Indikator Karakteristik Penduduk
  • Indikator penting tentang umur dan jenis kelamin maupun jumlah penduduk adalah:
1.      Rasio Jenis Kelamin (Sex Ratio)
2.      Rasio Ketergantungan (Dependency Ratio)
3.      Tingkat pertumbuhan penduduk

  • Jenis piramida di bagi tiga yaitu piramida penduduk muda (expansive), piramida penduduk stasioner, dan piramida penduduk tua (konstruktif). Inilah pengertian dari masing-masing piramida :
1.      Piramida penduduk muda (expansive)
Suatu wilayah yang memilik angka kelahiran yang tinggi dan angka kematian yang rendah, sehingga daerah ini mengalami pertumbuhan penduduk yang sangat cepat. Piramida ini di cirikan sebagai besar penduduk masuknya dalam kelompok muda seperti negara yang sedang berkembang contohnya indonesia, malaysia, philipina, dan india.

2.      Piramida penduduk stasioner
Suatu wilayah yang memilik angka kelahiran dan kematian yang sama rendahnya (seimbang) sebagai contoh adalah negara eropa bagian barat.

3.      Piramida penduduk tua (konstruktif)
Suatu wilayah yang memiliki angka kelahiran yang menurun dengan cepat dan kematian yang rendah. Biasanya kejadian ini terjadi pada negara-negara maju salah satu contihnya adalah negara amerika serikat.

  • Rasio ketergantungan adalah perbandingan antara jumlah penduduk berumur 0- 14 thn , ditambah dengan jumlah penduduk 65 tahun keatas di bandingkan dengan jumlah penduduk usia 15-64 tahun.

Pertumbuhan yang terjadi di indonesia sangatlah cepat, dengan itu kita bisa melihat bahwa negara indonesia sekarang ini menjadi negara peringkat 4 di dunia sebagai penduduk terbanyak di dunia. Kebudayaan di dunia sangatlah beragap sesuianya negaranya ataupun bagiannya. Seperti daerah barat di kenala dengan kebudayaan barat, bagian timur dengan kebudayaan timur. Ga semua kebudayaan setiap wilayah sama, pasti memiliki perbedaan. Banyak pendapat sebenarnya yang menyebutkan perbedaan dari 2 bagian ini salah satunya dalam hal gaya hidup Orang Barat cenderung individualis, berbeda dengan orang Asia, kalau orang Asia khususnya Indonesia, makin senang kalau tetap deket sama keluarga, makan ora makan kumpul. Hhaa .

0 komentar:

Posting Komentar

 

MAL'S Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review